JAKARTA – suksesmedia.id – Drakor Miss Night and Day saat bulan juli ini masih tayang di platform berbayar di Netflix. Buat kamu penyuka drama Korea, rasanya tak akan melewatkan salah satu series dengan latar belakang kehidupan anak muda di Korea dalam mencari jati diri dan berjuang demi karir mereka. Serial yang dibintangi oleh Seperti Jung Eun Ji, Baek Seo Hoo, Choi Jin Hyuk, Lee Jung Eun, Moon Ye Won dan artis Korea kenamaan lainnya ini menyuguhkan realitas hidup yang menarik di Korea.
Drama dengan genre komedi romantis ini mengisahkan tentang kehidupan aparat penegak hukum dan kehidupan Generasi Z yang telah berupaya mencari pekerjaan di tengah makin ketatnya persaingan kerja di Korea. Dikisahkan dalam serial ini, Lee Mi Jin (Jung Eun Ji) memiliki kedala untuk mendapatkan pekerjaan impiannya. Apalagi dengan usianya yang telah beranjak 28 tahun. Berbagai test yang telah diikutinya tak membuahkan hasil, padahal dia sudah mengikuti kursus maupun pelatihan. Termasuk salah satunya menjadi pegawai negeri atau ASN.
Dalam suatu moment, di tengah keputusasaan, tiba-tiba Lee Mi Jin setengah mabuk dan bertemu dengan kucing di belakang rumahnya. Saat mabuk itu, kucing tersebut kemudian masuk ke dalam sumur dan dalam pikiran Lee Mi Jin ingin menyelamatkannya. Sayangnya, dari upaya itu justru berakibat pada terjadinya hal aneh karena tiba-tiba saat siang Lee Mi Jin menjadi tua, baik wajah dan tubuhnya.
Sementara itu di sisi lainnya Gye Ji Ung (Choi Jin Hyun) yang merupakan Jaksa penegak hukum tengah bekerja sama dengan kepolisian untuk memecahkan kasus pembunuhan berantai yang menghebohkan kala itu. Keadaan makin menarik ketika Lee Mi Jin dipertemukan oleh situasi tak terduga dengan Gye Ji Ung dalam suatu wawancara kerja. Li Mi Jin yang terkena penipuan dan telah menghabiskan banyak uang untuk mencari kerja sempat frustasi dan memukuli orang yang menipunya. Menariknya, saat kondisi terpuruk di jalanan ini, Gye Ji Ung kemudian menolong Lee Mi Jin dan memberikan sepatunya karena Lee Mi Jin sedang putus asa serta menangis di bawah pohon.
Drama Miss Night and Day ini makin menarik karena bumbu percintaan komedi romantic khas Korea dan tekanan sosial dari keluarga maupun lingkungan sekitar. Acting dari Jung Young Jo dan Jeong Seok Yong, sebagai orangtua dari Lee Mi Jin yang epic, menjadikan kisah drama khas kehidupan orang negeri ginseng ini makin menarik dan menggelitik. Seskali terdapat adegan kocak antara Lee Mi Jin yang berubah menjadi tua karena pengaruh aneh di serial ini, hingga harus bersembunyi dari orangtuanya.
Konflik dan Penuh Kejutan
Di tengah kebingunan memecahkan kasus yang tak kunjung menemui titik terang, Gye Ji Woong akhirnya mendapatkan pekerja magang usia senior yang tak lain adalah Lee Mi Jin, yang telah berubah menjadi tua dan wajahnya seperti bibinya yang telah hilang sekian tahun lamanya. Sementara itu, teman Lee Mi Jin yaitu Tak Cheon-Hui juga ikut kaget saat sahabatnya berubah menjadi tua tanpa sebab yang jelas.
Namun belakangan, mereka berdua akhirnya saling menutupi rahasia perubahan itu dan berniat mencari kucing yang hilang dan menyebabkan dia menjadi tua itu. Pribadi Lee Mi Jin yang ceria dan ekspresif menjadikan kisah ini makin hidup, apalahi ditambah dengan kehadiran aktor idola Ko won dalam serial ini, membuat kisah ini makin seru. Ko won yang awalnya curiga dengan penampilan Lim-Soon akhirnya berhasil menyingkap tabir bahwa Lim-Soon sebenarnya adalah Lee Mi Jin yang berubah menjadi tua saat pagi hingga siang dan kembali ke wujud semula saat jelang senja. Tentu saja ini disebabkan Lee Mi Jin tua yang menjadi Lim Soon yang tak lain adalah bibinya telah menolongnya dari hater gila yang menyerangnya dengan air keras.
Kisah konflik mencari psikopat pembunuh berantai, diwarnai dengan hubungan cinta dan rasa suka Lee Mi Jin dengan Gye Ji Ung, tak pelak membuat penonton akan senyum-senyum sendiri. Tak hanya itu, dalam kisah ini sejumlah adegan konyol khas korea juga terjadi baik, antara persabahatan keluarga dan rekan kerja makin epic. Jadi jangan lewatkan serial ini ya…(*)